Dengan Cara ini, Kerja Penyuluh Pertanian Makin Produktif

Agar produktif penyuluh pertanian semestinya melaksanakan manajemen harian

pertemuan kelompok tani
Penyuluh Sahabat Petani


Tugas seorang penyuluh pertanian sebenarnya sangat mulia. Mendampingi, meningkatkan dan memandirikan petani. Dengan memahami makna tugas tersebut, seorang penyuluh mestinya memiliki aktivitas harian yang cukup padat karena tugas yang harus dilakukan sangat banyak. Semestinya tidak ada ruang kosong atau waktu yang tersia. Agar produktif, penyuluh pertanian perlu memiliki manajemen harian penyuluh pertanian yang baik. 

Setidaknya ada empat kelompok kegiatan utama yang perlu dilakukan dalam satu hari kerja yaitu:

1. Anjangsana petani atau kelompok tani.
Penyuluh adalah sahabat petani. Sudah semestinya penyuluh dekat dengan petani. Sering bertemu petani dan berdiskusi tentang permasalahan yang terjadi dilapangan. Setiap hari, seorang penyuluh harus berusaha melakukan anjangsana perorangan atau kelompok tani. Apabila hari tersebut ada pertemuan kelompok tani, maka penyuluh berkewajiban hadir pada pertemuan tersebut untuk memfungsikan kelompok tani sebagai kelas belajar. Penyuluh hadir menyampaikan informasi kepada petani, sedang petani menyampaikan permasalahan yang ada untuk kemudian didiskusikan guna mencari pemecahan. Terjadi interaksi yang sehat antara penyuluh dan petani.

Apabila hari tersebut tidak ada pertemuan kelompok tani, maka selayaknya penyuluh pertanian aktif berusaha bertemu dengan petani perseorangan. Bisa kepada ketua kelompok tani maupun dengan petani anggota kelompok tani. Bisa menemui dirumah petani atau pada saat pengamatan hamparan untuk menyelesaikan masalah budidaya atau masalah lainnya. Penyuluh hadir ditengah petani.

2. Pengamatan
Pengamatan yang dilakukan terdiri dari dua jenis: 1. Pengamatan pembelajaran dan 2. Pengamatan hamparan. Dalam satu hari, penyuluh dapat melaksanakan salah satu atau kedua jenis pengamatan tersebut.

Pengamatan pembelajaran dilakukan oleh penyuluh untuk meningkatkan kapasitas penyuluh sendiri dan menemukan solusi terhadap permasalahan yang ada. Penyuluh semestinya memiliki sifat meneliti, ingin tahu, menggali, mengamati, menemukan. Setiap hari melakukan pengamatan pada satu obyek tertentu untuk mengetahui karakteristik satu tanaman, menemukan perubahan yang terjadi, sehingga bisa mengambil kesimpulan terhadap satu kondisi. Misalnya: melakukan pengamatan pertumbuhan padi. Mulai dari awal tanam hingga akhir. Ketika melihat satu gejala, diamati secara mendetail apabila perlu menggunakan kaca pembesar. Semacam praktikum mahasiswa. Mengamati fenomena. Membandingkan pertumbuhan antar perlakuan. Mengamati metode yang terbaik.

Pengamatan yang kedua adalah pengamatan hamparan. Pengamatan ini dilakukan untuk mengetahui kondisi hamparan tanaman yang ada diwilayahnya. Pengamatan dilakukan pada: 1. Umur tanaman. Ini dilakukan untuk memprediksi luas tanam dan luas panen hamparan, 2. Serangan organisme pengganggu tanaman, 3. Permasalahan yang mungkin muncul dari hamparan tersebut.

Melalui pengamatan hamparan, penyuluh dapat bertemu dengan petani langsung dilapangan. Berdialog, berdiskusi, dan memberikan solusi secara langsung dilapangan. Sekaligus memberikan pembelajaran melalui kasus-kasus yang ditemui. Memberikan saran perbaikan metode budidaya. Dan sebenarnya melalui bertemu dengan petani pula seorang penyuluh dapat belajar kepada praktisi. Pengalaman-pengalaman petani dapat diramu menjadi formula yang baik dilapangan.

3. Pengembangan tugas profesi pribadi.
Beredar jargon dilapangan “penyuluh itu yang penting baik dilapangan, laporan tidak terlalu perlu.” atau “Buat apa administrasi baik, sementara lapangan buruk”.  Jargon ini adalah jargon yang menyesatkan. Karena bagaimanapun penyuluh itu sebuah profesi. Dan seperti profesi lainnya, seorang penyuluh harus berkembang, baik dari segi pengembangan kapasitas diri maupun karir. Administrasi dan laporan yang dilakukan itu sebagai bukti fisik kerja lapangan yang dilakukan. Kerja lapangan mewujud dalam administrasi, kajian dan laporan.

Pekerjaan lapangan dan administrasi seperti sayap. Harus berjalan baik keduanya. Keduanya saling membantu sehingga penyuluh bisa menjadi profesional. Saat salah satunya hilang, maka karir dan profesionalitas penyuluh menjadi terhambat. Pengembangan pribadi itu adalah semangat personal yang mesti dijaga. Karena sebagai petugas profesi, seorang penyuluh mesti merencanakan sendiri apa yang mau dikerjakan dalam satu tahun.

Semangat yang harus dibangun adalah semangat berbagi. Kajian yang dikerjakan, kerja lapang yang dilakukan, akan lebih mudah tersebar apabila berbentuk tulisan. Terdokumentasi dengan baik sehingga dapat teregenerasi kepada yang lain. Ilmunya dapat tersebar.

Rincian pengembangan profesi harian dapat dilihat pada panduan Evaluasi Kinerja Penyuluh. Meliputi perencanaan, pelaksanaan maupun pelaporan kegiatan penyuluhan, seperti:
Merencanakan kaji terap, membuat RKTP, membuat laporan harian, laporan triwulan, menyusun instrument kajian, menyusun programapenyuluhan, menyusun data monografi, membuat rencana temu, membuat laporan temu, mengumpulkan data kajian, membuat materi penyuluhan (artikel, soundslide, powerpoint, film), dan lain sebagainya.

Sangat banyak yang bisa digali dan dikerjakan. Kita bedah satu kegiatan saja. Semisal kegiatan kaji terap. Kita harus membuat perencanaan yang detail termasuk tinjauan pustaka, metodologi, dan kuisioner. Kemudian kita harus melaksanakan kajian. Setelah itu masih harus mengolah data dan menyusun laporan kajian yang baik dan ilmiah. Itu baru satu jenis. Kalau semisal setahun membuat 3-4 kajian, berarti lebih banyak lagi kegiatan. 

4. Pelaksanaan tugas organisasi atau balai penyuluhan.
Sebagai bagian dari korps penyuluh, tentu ada tugas-tugas kedinasan yang harus dilakukan secara teknis bersama didalam balai penyuluhan. Karena itu penyelesaian tugas kedinasan ini menjadi bagian dari pekerjaan harian penyuluh. Kegiatannya bisa berbentuk: pengelolaan dan perawatan lahan balai, pelaksanaan demplot di tingkat balai, penyelesaian SPJ, penyelesaian laporan kegiatan, penyusunan RDKK, dan lain sebagainya.

Sebaiknya setiap hari, seorang penyuluh melaksanakan setidaknya tiga dari empat kegiatan tersebut kecuali apabila ada agenda rapat atau kedinasan lainnya. Apabila bisa melakukan ke empatnya, tentu lebih baik. Berusaha sekuat tenaga melaksanakan agar bisa seimbang kinerjanya. Seimbang pengembangan pengetahuan, keahlian menggali dan meneliti, pengembangan kegiatan lapangan,  dan administrasi.

Kenapa perlu melaksanakan ketiga atau keempatnya dalam satu hari? Bukan masing-masing kelompok kegiatan dilakukan per hari? Ini bertujuan agar seimbang porsi kegiatan. Serta ada kesinambungan pada setiap kelompok. Terkadang bila fokus pada satu kelompok kegiatan saja, kelompok yang lain terabaikan. Semisal fokus pada penyelesaian administrasi balai, seringkali anjangsana petani menjadi terlupa. Dua pekan atau bahkan sebulan tak berkunjung aktif ke petani. Seimbang jelas lebih baik.

Agar kontrol pribadi dapat berjalan dengan baik, setiap hari buku harian penyuluh semestinya diisi. Dibuat kolom dengan 4 kegiatan tersebut, sehingga aktivitasnya dapat terjaga tetap produktif. Contoh pengisiannya adalah sebagai berikut:

Kegiatan
Hari/tanggal : Selasa, 4 Agustus 2017
No
Kriteria
Hasil Aktivitas
1.
Anjangsana
Bertemu pak Saridi dusun Kerjo Wangi. Pemupukan susulan perlu dikurangi urea karena dosis sebelumnya tidak seimbang.
2.
Pengamatan
         1. Pengamatan cabai umur 30 HST di lahan BPP
Temuan:
bercak daun mulai bertambah. Peningkatan sebaran dari 2 pekan sebelumnya sebanyak kurang lebih 2 kali lipat.
         2. Pengamatan hamparan dusun Kerjo Wangi.
Temuan:
Relatif aman. Umur tanaman 30 HST.
3.
Pengembangan profesi
Menyusun kuisioner kaji dampak SLPTT, masih perlu revisi.
4.
Tugas bersama
Penanaman refugia di lingkungan BPP


Semoga bermanfaat dan semoga kinerja penyuluh semakin produktif.

Oleh: Bot Pranadi

COMMENTS

Nama

agens hayati,7,agrotis ipsilon,1,air bekas cucian beras,1,air cucian beras untuk pupuk tanaman,1,alat,1,alpukat,2,antraknosa,1,arang sekam,2,bahaya pestisida,1,bakteri,1,bawang merah,4,berita,1,bibit singkong ubi kayu unggul,1,blossom root,1,BP,1,buah naga,1,budidaya,55,budidaya cabai diluar musim,2,budidaya cabe,1,budidaya kangkung,1,budidaya ubi kayu singkong,1,buku pangan,4,busuk tomat,1,cabai,1,cara buat kompos,1,cara budidaya alpukat,1,cara budidaya cabai,1,cara budidaya tomat,1,cara fermentasi jerami,1,cara makan kentang,1,cara membuahkan tabulampot,1,cara membuahkan tanaman diluar musim,1,cara membuat bibit buah naga,1,cara membuat kompos,6,cara membuat pupuk,1,cara membuat pupuk hayati,2,cara membuat pupuk kompos organik,2,cara pembuatan kompos,6,Cara pembuatan tepung,1,cara pemupukan melon,1,cara penanganan hama kentang,1,cara pencegahan wereng,1,cara pengolahan jambu,1,cemaran logam,1,ciri kerusakan pangan,5,dampak pestisida,3,daun cabai rontok,1,definisi tani maju,1,diabetes,2,diet golongan darah,1,diet sehat,5,dosis pestisida,1,durian,1,ebook,2,ebook gratis,1,Ebook ibu dan bayi,2,ebook kesehatan,7,ebook nutrisi,2,Ebook Penyakit,3,emulsifier,2,fodder hidroponik,1,Free ebook,10,free ebook pertanian,1,fungsi l carnitine,1,gaya hidup,5,gejala diabetes,2,gejala keracunan pestisida,1,gelatin,1,gizi,1,hama dan penyakit,22,hama dan penyakit jagung,2,hama kentang,1,hama penyakit cabai,1,hama penyakit cabe,1,hama ulat tanah,1,harga cabai hari ini,1,hidroponik,2,ilmu pangan,13,insektisida,2,jagung,1,jarak tanam bawang merah,1,jarak tanam jagung efektif,1,jenis karagenan,1,jenis pestisida,2,jenis-jenis pestisida,3,kandungan air cucian beras,1,Kanker,1,karagenan,1,keamanan pangan,3,kebijakan,1,keracunan pestisida pada petani,1,Kesehatan,17,kliping,16,kompos organik,6,kontaminasi makanan,1,kontaminasi makanan oleh logam berat,1,kulit kentang,1,kursus ilmu pangan,2,label pestisida,1,lahan sempit,1,lifestyle,1,macam-macam pestisida,3,makanan sehat,7,manfaat air cucian beras,1,manfaat daun bayam; zat gizi; pangan,1,manfaat daun singkong; zat gizi; pangan,1,manfaat karagenan,1,manfaat labu siam,1,membuat pupuk hayati,1,membuat pupuk kompos,5,mikrobiologi,1,musuh alami,1,nutrisi,2,obesitas,2,opini,3,organik,21,pakan ternak,1,pangan,11,pangan fungsional,5,pasteurisasi,1,patek cabe,1,pembuatan kompos,6,pembuatan pakan,1,pembuatan pupuk kompos,6,pemupukan,1,penanganan ulat bulu,1,pendinginan,1,pengaruh air cucian beras terhadap pertumbuhan tanaman,1,pengawetan,1,pengelolaan gulma,1,pengendalian wereng,1,pengertian pestisida,2,Pengolahan,13,pengolahan tanah.,1,penyakit pada cabai,1,penyakit tanaman cabai,1,penyakit tanaman cabe,1,penyebab diabetes,2,penyiangan bawang merah,1,penyuluhan,4,perkembangbiakan,1,perlakuan bibit ubi kayu singkong,1,pertanian,1,pertanian organik,9,pestisida nabati,3,pestisida organik,2,pestisida organofosfat,1,petunjuk pemupukan jagung,1,PHT,2,politik,1,politik pertanian,1,powerpoint,1,programa,1,psikologi,1,pupuk daun,1,pupuk organik,1,reformasi agraria,1,resep cake,1,resep labu kuning,1,resep roti tawar,1,RKTP,1,sawo,1,Sejarah,1,sejarah hari tani,1,SF,1,solusi diabetes,2,solusi kanker,1,tabulampot,3,tanam sawo dalam pot,1,teknik aseptik,1,teknik budidaya jagung,2,teknologi pertanian,5,teknologi tepat guna,3,tips diabetes,1,tips diet,1,tips jajan,1,tips membeli makanan kemasan,1,ubinan,1,ulat grayak jagung,1,zat gizi,1,
ltr
item
GagasPertanian.com: Dengan Cara ini, Kerja Penyuluh Pertanian Makin Produktif
Dengan Cara ini, Kerja Penyuluh Pertanian Makin Produktif
Agar produktif penyuluh pertanian semestinya melaksanakan manajemen harian
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjd58ruPTie2vsP7GUbwX_YceEF91djHVUSMstaH29nRJ8nNLRvPhRfVhpQ0Ub9gXoR9a0hWk4E-GRvNXCsd51vglqH6Wfbd04tTuhlm8MRVePDUMqADCa_ONQrRbImsLGnR9HaE0RQlk0/s320/pertemuan+kelompok+tani+kecil.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjd58ruPTie2vsP7GUbwX_YceEF91djHVUSMstaH29nRJ8nNLRvPhRfVhpQ0Ub9gXoR9a0hWk4E-GRvNXCsd51vglqH6Wfbd04tTuhlm8MRVePDUMqADCa_ONQrRbImsLGnR9HaE0RQlk0/s72-c/pertemuan+kelompok+tani+kecil.jpg
GagasPertanian.com
http://www.gagaspertanian.com/2017/09/manajemen-harian-penyuluh-pertanian.html
http://www.gagaspertanian.com/
http://www.gagaspertanian.com/
http://www.gagaspertanian.com/2017/09/manajemen-harian-penyuluh-pertanian.html
true
5593039285974991284
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy